Minggu, 29 Desember 2019

Menunggu anak latihan bola di Kafe dapur ema Isvill

Salah-satu kegiatan rutin yang biasanya saya lakukan adalah menunggu anak latihan bola. Untuk mengusir kejenuhan, saya mampir ke cafe dekat tempat bermain bolanya yaitu Dapur Ema. sambil mencari kopi dan bekerja dengan laptop. Dan biasanya banyak ide ketika kita bekerja di tempat yang tenang apalagi di sana tersedia WIFI gratisan. 

Sabtu, 28 Desember 2019

Jalan-jalan liburan

Hari ini saya jalan-jalan liburan dengan Azka dan Kimi.Tadinya mau ke planetarium, tapi ternyata sudah banyak yang booking dari beberapa rombongan sekolah, jadinya mengalihkan jalan-jalanya ke KIDZANIA. Cari tempat jalan-jalan sekaligus untuk edukasi tentang si kecil tentang berbagai profesi. 






Bergabung dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)

Di penghujung tahun ini saya bergabung dengan organisasi pengusaha muda terbesar di Indonesia yaitu Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI). Motivasi Bergabung dengaan hipmi sebenarnya untuk menambah networking dan tentunya menambah daya tahan (endurance) agar tetap komitmen dan bertahan  menjadi pengusaha.  Saya bergabung di HIPMI Jaya yaitu HIPMI yang daerah Jakarta.  Kenapa di Jakarta, karena di sana berbagai akses informasi mudah di dapatkan. Mulai dari jaringan hingga calon-calon pelanggan yang potensial.  Kedepannya saya bergabung dengan HIPMI dapat memberikan kontribusi positif dalam pengembangan kewirausahaan secara Nasional. Menumbuhkan jiwa-jiwa kewirausahaan bagi anak-anak muda untuk mau menjadi pengusaha. Tidak hanya berhenti disitu, mereka dapat mengembangkan usahanya lebih profesional. Tentunya di HIPMI sebagai tempat memenuhi kebutuhan berorganisasi, dan tetap harus fokus dalam pengembangkan usaha yang telah dijalani hingga saat ini.

Target PT Ligar Mandiri Indonesia di masa depan

Di penghujung tahun ini banyak target yang akan dilakukan di tahun 2020 nanti...banyak perubahan yang dilakukan..yang jelas saya harus fokus optimalkan usaha saya yaitu PT. Ligar Mandiri Indonesia..perusahaan yang saya yakin suatu saat akan menjadi perusahaan yang besar..perusahaan konglomerasi. Di tahun sebelumnya banyak sekali godaan sehingga tidak fokus untuk membesarkan PT. Ligar Mandiri Indonesia ini.  Saya ingin semua orang tersenyum dan bahagia bersama keluarganya dalam bisnis ini. Pengembangan bisnisnya diantaranya adalah Ligar Mandiri Consulting, Trading Ligar Mandiri dan Wedding Management Ligar Mandiri. Suatu saat perusahan ini akan diharapkan dapat mengembangkan bisnis-bisnis lainnya. 

Di bidang Ligar Mandiri Consulting diharapkan akan menjadi besar dan memiliki brand yang baik disetiap klien, dan  akan terus tumbuh dan berkembang dan memiliki permodalan yang kuat. Perusahaan yang akan membawa perusahaan akan terus tumbuh dan berkembang. Perusahaan konsultan yang tidak berada di level lokal, akan tetapi merambah di level internasional. Perusahaan yang diharapkan memiliki jumlah klien yang terus-menerus meningkat. Pengembangan produk akan terus dilakukan. Diantaranya adalah produk-produk yang diunggulkan adalah di bidang penulisan studi kelayakan dan rencana bisnis, penulisan SPO, pendampingan akreditasi rumah sakit, pendampingan SDM Rumah Sakit dan sebagainya.  Langkah-langkah diantaranya adalah mengasah kemampuan menulis ( tiap hari harus menulis) dan terus membaca tentang bisnis per hari agar memiliki kemampuan menulis yang baik.  Sedangkan untuk pendampingan akreditasi harus membuat contoh-contoh dokumen yang tepat dan nantinya membantu klien menyelesaikan persiapan akreditasinya.  Disamping itu juga akan menjual buku-buku yang terkait-terkait contoh bisnis. Menuliskan dalam bentuk buku, dan menjual buku-buku atau e-book terkait bisnis, menyelenggarakan pelatihan-pelatihan terkait bisnis dan juga terkait mutu dan akreditasi rumah sakit di beberapa kota  di Indonesia. Di bidang konsultan ini akan menjual buku-buku terkait akreditasi rumah saki. 

Untuk divisi trading, yang akan dikembangkan saat ini adalah di bidang bisnis madu dan penjualan e-book di bidang bisnis, tentunya madu yang berkualitas, madu yang memiliki kemampuan untuk menyehatkan, madu yang membuat setiap orang akan merasakan manfaatnya, bukan sebatas hal yang kecil saja, Madu yang dirasakan adalah madu yang memberikan kegembiran, madu yang membuat tersenyum dan madu yang membuat marah karena stocknya habis.   Menargetkan 200 madu setiap bulan terpenuhi.

Untuk divisi wedding Management untuk mengembangkan berbagai paket pernikahan dengan harga yang lebih bervariasi.

Sementara itu dulu hayalannya...eh targetnya (-:...mulai ngantuukkkk


Sabtu, 28 September 2019

Mengasah Naluri Bisnis

Mengasah naluri dalam melakukan sebuah bisnis amatlah penting untuk para  pemula di bidang usaha yang ingin memulai usaha pada berbagai bidang usaha.Tidak ada bisnis apapun yang akan berhasil kalau tidak punya Naluri Bisnis (business sense). Naluri bisnis sense ini sangat penting untuk membuat Anda jeli melihat peluang. Lihat para pembisnis sukses, hampir semua dari mereka adalah orang-orang yang sangat jeli melihat dan memanfaatkan peluang. Naluri bisnis ini juga mampu membuat mereka waspada terhadap persaingan dan selalu mawas diri terhadap kontrol kualitas.

Mungkin awalnya Anda tidak bermaksud menjadikan profesi ini sebagai lahan usaha yang serius. bisa jadi Anda terjun di bidang ini lebih karena terdorong oleh kesenangan melatih seseorang untuk bisa berlatih tari.  Selama ini mengajar orang lain membuat Anda bergairah dan antusias. Jadi buat Anda, unsur fun lebih mengemuka. tapi pekerjaan ini juga butuh totalitas baik secara fisik maupun mental. 

Setelah roda usaha berputar, orang yang memiliki naluri bisnis biasanya akan melihat peluang-peluang lain yang bisa dimasuki untuk terus mengembangkan usaha. Tidak berhenti di satu titik saja, ia juga akan terus tertantang untuk mengembangkan usaha itu sesuai dengan celah peluang yang terlihat. Naluri bisnis yang kuat ini biasanya juga dibuktikan dengan menggulirkan keuntungan menjadi asset usaha yang nilainya terus meningkat. 

Misal bila sebagai jasa pelatihan tari anda sekaligus menjadi jasa acara untuk pembukaan perusahaan tertentu entah itu tarian sambutan atau hiburan, Anda bisa menyisihkan sebagian keuntungan untuk menambah koleksi atau melengkapi apa yang diperlukan bagi operasional usaha. Intinya jangan berhenti untuk membidik peluang mengembangkan usaha.

Kamis, 26 September 2019

Menentukan Target Pasar dengan Tepat


Hasil gambar untuk target market wedding industrySatu hal yang perlu Anda pikirkan ketika memulai sebuah usaha adalah menentukan target pasar. Identifikasi target pasar ini merupakan langkah awal perencanaan dan pengembangan strategi pemasaran. Di tengah ketatnya persaingan usaha seperti saat ini yang praktis terjadi dalam bidang usaha apapun sangatlah penting untuk bisa menyesuaikan layanan yang diberikan dengan segala kebutuhan klien. Permasalahan yang sering dihadapi pelaku usaha di Indonesia adalah tidak dapat menentukan target pasar dengan tepat sasaran. Hal tersebut dapat terjadi ketika bisnis sudah berjalan tetapi target pasar belum dapat dipilah. Hal ini dapat mengakibatkan bisnis yang dijalankan mati di tengah jalan. Penentuan target pasar sangat penting untuk anda dalam memulai bisnis. Di mana, anda harus mengetahui siapa saja konsumen yang menjadi  sasaran bisnis. Salah dalam memasarkan produk, hanya akan membuat produk Anda tidak laku dipasaran.
  

Secara umum, ada sejumlah keuntungan yang bisa Anda peroleh dengan membidik segmen pasar yang tepat. Anda bisa mengidentifikasi kesempatan pemasaran dengan cara yang lebih baik, memberi arah yang jelas bagi perencanaan kegiatan usaha, memiliki dasar bagi upaya menempatkan diri di tengah persaingan, dan memberi arah bagi upaya menempatkan diri di tengah persaingan, dan memberi arah bagi pengembangan usaha pada akhirnya, ini akan berdampak positif bagi perolehan keuntungan usaha.

Dalam banyak kasus, usaha yang ditekuni bisa mencapai hasil yang lebih baik jika layanan diberikan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan segmen pasar tertentu. Artinya segmen pasar yang lebih terkonsentrasi akan membuat anda bisa lebih fokus dalam menawarkan berbagai alternatif layanan yang sesuai untuk pasar yang lebih homogen  (seragam) tersebut. Contoh, meski sama-sama menawarkan jasa wedding organizer yang khusus menangani perkawinan adat tertentu, misalnya tentu pasar yang Anda tuju sudah jelas, masyarakat suku itu, baik yang menikah dengan sesama suku maupun yang menikah dengan lain suku.

Setelah menentukan target pasar yang jelas, Anda bisa memutuskan apakah akan berperan sebagai full organizer, artinya andalah yang akan menyiapkan dan menyelenggarakan keseluruhan acara, mulai dari perencanaan sampai eksekusi. Atau, Anda hanya berperan sebagai penyelenggara sebagian dari keseluruhan acara. Atau Anda pilih fleksibel saja tergantung dari keinginan klien yang datang. itu pun sah-sah saja. Anda pun bisa memilih untuk hanya menyelenggarakan acara pernikahan dengan kisaran biaya tertentu saja sesuai target pasar yang Anda bidik.

Selasa, 24 September 2019

Membuat Usaha lebih berkembang

Pada umumnya setiap orang yang membuka usaha, pasti ingin bisnisnya tersebut tetap bertahan dan sangat berkembang, Namun, untuk menuju kesuksesan tersebut tidaklah dengan mudah. Dibutuhkan bebagai langkah dan strategi jitu untuk mengembangkan bisnis tersebut. Apa saja langkah-langkah yang harus kita lalukan? Dalam menjalankan bisnis, setiap orang pasti mempunyai metode atau cara pencapaian yang berbeda-beda. Hal itulah yang menyebabkan mengapa seseorang bisa sukses hanya dengan bisnis yang dianggap biasa-biasa saja, sedangkan orang lain yang memiliki skala modal besar di bisnis yang besar pula bisa tidak berkembang. 

Sebenarnya, setiap orang berkesempatan sama untuk meraih kesuksesan dalam bisnis yang mereka rintis asalkan saja mengetahui dasar-dasar berbisnis. Selain itu bisnis juga merupakan perjalanan dan perjuangan panjang sebelum meraih kesuksesan dan keberhasilan. Tidak jarang sebelum menuai kesuksesan, seseorang harus terpuruk dalam kegagalan demi kegagalan yang tidak hanya menyakitkan, tetapi melemahkan semangat untuk terus berjuang. Orang sukses adalah orang yang mampu bangkit dari kegagalan, bukan orang yang tidak pernah gagal.

Kesuksesan merupakan sebuah proses. Proses yang tidak datang begitu daja dan berubahlah segalanya. Sukses adalah buah dari komitmen dan proses usaha yang dilakukan terus-menerus untuk mencapai sebuah tujuan. Ibaratnya besi yang ditempa dalam api, sampai akhirnya menjadi pisau atau benda lain yang lebih berguna. Secara umum, agar bisnis apapun dapat melejit dan sukses terlebih dahulu Anda harus memperhatikan hal-hal berikut.
  1. Fokus terhadap bisnis kita → Terus berusaha fokus hanya pada bisnis yang sedang Anda tekuni saat ini.
  2. Disiplin  → Seorang usahawan atau entrepreneur adalah bos bagi dirinya sendiri. Namun, bukan berarti Anda bisa seenaknya. 
  3. Perencanaan yang Matang → Jangan sampai bisnis yang akan Anda rintis berhenti di tengah jalan.
  4. Komitmen itu penting → Anda sudah memutuskan untuk terjun dalam suatu bisnis maka anda harus meningkatkan keahlian bidang tersebut.
  5. Sabar dan pantang menyerah → Sebagian besar pebisnis sukses berprinsip bahwa kegagalan adalah awal dari keberhasilan.
  6. Memperhatikan kejujuran → Pegang teguhlah prinsip untuk secara jujur dan bersih.
  7. Senantiasa berdoa→ Karena ada Tuhan yang selalu siap mendengar setiap keluh kesah
Semoga tulisan ini bermanfaat

Kamis, 19 September 2019

Menyusun Root Cause Analyisis (RCA)

Root Cause Analysis (RCA) adalah sebuah tool problem solving untuk membantu tim anda menemukan dan memahami akar penyebab masalah, dengan tujuan menghilangkan akar penyebab tersebut dan mencegah masalah muncul kembali.  Pembuatan RCA tercantum pada PMKP 9.1. Pada dasarnya, RCA bertujuan untuk mengidentifikasi asal-usul terjadinya masalah. RCA dilakukan setelah dilakukan grading dan dinyatakan bahwa incident tersebut adalah kejadian sentinel. Kejadian sentinel dikarenakan 1) kematian yang tidak tertuga dan tidak berhubungan dengan perjalanan penyakit pasien atau kondisi pasien, 2) kehilangan permanen fungsi yang tidak terkait penyakit pasien, 3) operasi salah tempat, salah prosedur, salah pasien,  4) terjangkit penyakit kronik atau penyakit fatal akibat transfusi darah atau produk darah atau transplantasi organ atau jaringan, 5) penculikan anak termasuk bayi atau anak termasuk bayi dikirim ke rumah bukan rumah orang tuanya dan 6) perkosaan, kekejaman di tempat kerja serta penyerangan (berakibat kematian atau kehilangan fungsi secara permanen) atau pembunuhan (yang disengaja) atas pasien, anggota staf, dokter, mahasiswa kedokteran atau pihak ketiga.
Langkah-langkah RCA sebagai berikut :

Selasa, 27 Agustus 2019

Jenis-Jenis Pendekatan kepada Pelanggan dalam Bisnis


Terdapat berbagai cara bagi perusahaan untuk menjalin hubungan dengan pelanggannya. Alexander Osterwalder dan Yves Pigneur menyebutnya ada enam kategori customer Relationships. Perusahaan dapat menggunakan beberapa cara sekaligus. Keenam ragam Custumer Relationships tersebut adalah personal assistance, dedicated personal assistance, self-service, automated service, communities, dan co-creation.

Personal Assistance
Dalam hubungan personal assistance, pola hubungan didasarkan pada interaksi manusia. Pelanggan dapat secara langsung berkomunikasi dengan petugas dari perusahaan pada saat akuisisi maupun transaksi. Komunikasi ini tidak berarti harus tatap muka, namun juga dapat melalui telepon, email atau pesan instan.

Dedicated Personal Assistance
Disini perusahaan memberi perlakuan istimewa kepada pelanggan sebagai pribadi khusus. Biasanya perusahaan menunjuk seorang wakil untuk melayani pelanggan tertentu. Paling mudah kita ambil contoh pada industri perbankan.

Self-Service
Dalam jenis ini perusahaan tidak berhubungan langsung dengan pelanggan, tetapi menyediakan sarana untuk melakukan hubungan tersebut. Para operator telepon seluler mengandalkan pola ini untuk melayani pelanggan pada umumnya. Untuk mengakuisisi pelanggan, operator telepon seluler memanfaatkan iklan.

Automated Service
Ini merupakan jenis hubungan personal assistance dengan self-service. Di sini, pelanggan mendapat pelayanan istimewa, namun semuanya serba otomatis. Profil pelanggan istimewa berikut preferensinya di data dengan baik dan menggunakam peralatan otomatis dipenuhi kebutuhannya.

Communities
Dalam jenis hubungan ini, perusahaan membangun hubungan dengan pelanggan tidak secara individual,  Tetapi sabagai kelompok. Komunitas bisa berdasarkan hobi atau kepentingan. produsen sebagai Polygon, misalnya, mengadakan acara wisata bersama dengan sepeda.

Co-Creation
Dalam jenis hubungan ini, perusahaan melibatkan pelanggan untuk menciptakan nilai bagi pelanggan itu sendiri. Sebagai contoh adalah perusahaan jasa desain interior atau eksterior bangunan rumah. Konsultan akan menawarkan tipe-tipe tertentu yang disesuaikan dengan selera konsumen. Konsumen akan terlibat mulai dari memilih model, bahan, bahan biaya,

Sumber : Buku Business Model Canvas

Memulai Bisnis Laundry

Hasil gambar untuk budget laundry
Di Indonesia ada beberapa jenis usaha yang masih termasuk kedalam kategori bisnis laundry alias cuci-setrika. Bisnis ini banyak terdapat di daerah kos-kosan atau rumah kontrakan, yang biasanya mereka tidak sempat atau tak bisa melakukan cuci dan setrika baju sendiri. Pada umumnya ini dikerjakan oleh pembantu atau penjaga kos-kosan.

Sementara bentuk laundry yang canggih di Indonesia dari dulu dikenal dengan istilah binatu. Dalam bahasa modern saat ini lebih dikenal dengan istilah binatu. Dalam bahasa modern saat ini lebih dikenal dengan istilah laundry dan dry clean, dimana untuk laundry pakaian dicuci menggunakan mesin cuci. Sedangkan untuk dry clean, pakaian dibersihkan dengan cairan kimia khusus yang bisa membersihkan dan merontokan kotoran di pakaian tanpa dicuci dengan air.

Usaha jenis ini dahulu hanya dilakukan secara rumahan atau terdapat di hotel-hotel mewah untuk fasilitas tamunya, lalu mulai menjamur di tahun 1990-an, sejak dimulainya sistem franchise (waralaba) bisnis ini diluar negeri. Dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir juga menjamur bisnis sejenis yang menggunakan waralaba lokal dan sistem agency yang bisa memberikan layanan dengan harga lebih terjangkau.

Bila Anda menginginkan bisnis laundry untuk kelas menengah yang bisa terjangkau seluruh lapisan, berikut persiapan yang harus dilakukan. Pertama modal investasi yang dibutuhkan untuk lokasi penjualan  (outlet tempat menerima pelanggan atau cucian), lokasi mencuci, dan peralatan berupa mesin-mesin yang dibutuhkan, serta instalasi air, listrik, dan buangan air kotor. Lokasi tempat menerima cucian dan tempat mencuci bisa dilakukan ditempat yang sama atau terpisah, mengingat dibutuhkan instalasi air yang memerlukan ruang dan biaya yang besar.

Untuk memulai usaha jenis rumahan, anda bisa menggunakan mesin rumahan, tetapi daya tampung cucinya kurang besar. Sehingga bila permintaan cucian meningkat anda harus menggunakan beberapa mesin cuci. Berbisnis laundry mengandalkan kuantitas yang besar, karena keuntungan per potong dari sisi tak terlalu besar. Banyak sekali seluk beluk soal bisnis ini yang bisa anda ketahui jika ingin memulainya di level menengah.

Sumber : Buku Peluang Usaha Bisnis Laundry

Senin, 26 Agustus 2019

Melejitkan Usaha Aneka Tas


Hasil gambar untuk business bags
Sebenarnya, setiap orang berkesempatan sama untuk meraih kesuksesan dalam bisnis yang mereka rintis asalkan saja mengetahui dasar-dasar berbisnis. Selain itu bisnis juga merupakan perjalanan dan perjuangan panjang sebelum meraih kesuksesan dan keberhasilan. Tidak jarang sebelum menuai kesuksesan, seseorang harus terpuruk dalam kegagalan demi kegagalan yang tidak hanya menyakitkan, tetapi melemahkan semangat untuk terus berjuang. Orang suskses adalah orang yang mampu bangkit dari kegagalan, bukan orang yang tidak pernah gagal.

Kesuksesan merupakan sebuah proses. Proses yang tidak datang hanya dengan sekali ucap "simsalabim" dan berubahlah segalanya. Sukses adalah buah dari komitmen dan proses usahayang dilakukan terus-menerus untuk mencapai sebuah tujuan. Ibaratnya besi yang ditempa dalam api, sampai akhirnya menjadi pisau atau benda lain yang lebih berguna.

Secara umum, agar bisnis apapun dapat melejit dan sukses terlebih dahulu Anda harus memperhatikan hal-hal berikut.
  1. fokus → Terus berusaha fokus hanya pada bisnis yang sedang Anda tekuni saat ini.
  2. Disiplin → Seorang usahawan atau entrepreneur adalah bos bagi dirinya sendiri. Namun, bukan berarti Anda bisa seenaknya. 
  3. Perencanaan yang Matang → Jangan sampai bisnis yang akan Anda rintis berhenti di tengah jalan.
  4. Komitmen itu penting → Anda sudah memutuskan untuk terjun dalam suatu bisnis maka anda harus meningkatkan keahlian bidang tersebut.
  5. Sabar dan pantang menyerah → Sebagian besar pebisnis sukses berprinsip bahwa kegagalan adalah awal dari keberhasilan.
  6. Memperhatikan kejujuran → Pegang teguhlah prinsip untuk secara jujur dan bersih.
  7. Senantiasa berdoa→ Karena ada Tuhan yang selalu siap mendengar setiap keluh kesah anda
Sumber : Buku Rupiah Meriah Dari Bisnis Aneka TasSebenarnya, setiap orang berkesempatan sama untuk meraih kesuksesan dalam bisnis yang mereka rintis asalkan saja mengetahui dasar-dasar berbisnis. Selain itu bisnis juga merupakan perjalanan dan perjuangan panjang sebelum meraih kesuksesan dan keberhasilan. Tidak jarang sebelum menuai kesuksesan, seseorang harus terpuruk dalam kegagalan demi kegagalan yang tidak hanya menyakitkan, tetapi melemahkan semangat untuk terus berjuang. Orang suskses adalah orang yang mampu bangkit dari kegagalan, bukan orang yang tidak pernah gagal.

Kesuksesan merupakan sebuah proses. Proses yang tidak datang hanya dengan sekali ucap "simsalabim" dan berubahlah segalanya. Sukses adalah buah dari komitmen dan proses usahayang dilakukan terus-menerus untuk mencapai sebuah tujuan. Ibaratnya besi yang ditempa dalam api, sampai akhirnya menjadi pisau atau benda lain yang lebih berguna.

Secara umum, agar bisnis apapun dapat melejit dan sukses terlebih dahulu Anda harus memperhatikan hal-hal berikut.
  1. fokus → Terus berusaha fokus hanya pada bisnis yang sedang Anda tekuni saat ini.
  2. Disiplin → Seorang usahawan atau entrepreneur adalah bos bagi dirinya sendiri. Namun, bukan berarti Anda bisa seenaknya. 
  3. Perencanaan yang Matang → Jangan sampai bisnis yang akan Anda rintis berhenti di tengah jalan.
  4. Komitmen itu penting → Anda sudah memutuskan untuk terjun dalam suatu bisnis maka anda harus meningkatkan keahlian bidang tersebut.
  5. Sabar dan pantang menyerah → Sebagian besar pebisnis sukses berprinsip bahwa kegagalan adalah awal dari keberhasilan.
  6. Memperhatikan kejujuran → Pegang teguhlah prinsip untuk secara jujur dan bersih.
  7. Senantiasa berdoa→ Karena ada Tuhan yang selalu siap mendengar setiap keluh kesah anda
Sumber : Buku Rupiah Meriah Dari Bisnis Aneka TasSebenarnya, setiap orang berkesempatan sama untuk meraih kesuksesan dalam bisnis yang mereka rintis asalkan saja mengetahui dasar-dasar berbisnis. Selain itu bisnis juga merupakan perjalanan dan perjuangan panjang sebelum meraih kesuksesan dan keberhasilan. Tidak jarang sebelum menuai kesuksesan, seseorang harus terpuruk dalam kegagalan demi kegagalan yang tidak hanya menyakitkan, tetapi melemahkan semangat untuk terus berjuang. Orang suskses adalah orang yang mampu bangkit dari kegagalan, bukan orang yang tidak pernah gagal.


Kesuksesan merupakan sebuah proses. Proses yang tidak datang hanya dengan sekali ucap "simsalabim" dan berubahlah segalanya. Sukses adalah buah dari komitmen dan proses usahayang dilakukan terus-menerus untuk mencapai sebuah tujuan. Ibaratnya besi yang ditempa dalam api, sampai akhirnya menjadi pisau atau benda lain yang lebih berguna.

Secara umum, agar bisnis apapun dapat melejit dan sukses terlebih dahulu Anda harus memperhatikan hal-hal berikut.
  1. fokus → Terus berusaha fokus hanya pada bisnis yang sedang Anda tekuni saat ini.
  2. Disiplin → Seorang usahawan atau entrepreneur adalah bos bagi dirinya sendiri. Namun, bukan berarti Anda bisa seenaknya. 
  3. Perencanaan yang Matang → Jangan sampai bisnis yang akan Anda rintis berhenti di tengah jalan.
  4. Komitmen itu penting → Anda sudah memutuskan untuk terjun dalam suatu bisnis maka anda harus meningkatkan keahlian bidang tersebut.
  5. Sabar dan pantang menyerah → Sebagian besar pebisnis sukses berprinsip bahwa kegagalan adalah awal dari keberhasilan.
  6. Memperhatikan kejujuran → Pegang teguhlah prinsip untuk secara jujur dan bersih.
  7. Senantiasa berdoa→ Karena ada Tuhan yang selalu siap mendengar setiap keluh kesah anda
Sumber : Buku Rupiah Meriah Dari Bisnis Aneka Tas

Kamis, 22 Agustus 2019

Persiapan menjadi Pebisnis dalam Bidang Penulisan

Menulis merupakan jenis pekerjaan sekaligus hobi, penulis profesional menuangkan karyanya dalam bentuk tulisan yang bisa menghasilkan uang, namun ada juga yang menulis untuk keperluan hobi atau menyalurkan hobi mereka untuk menuangkan ide pikiran kedalam tulisan. 

Penulisan digunakan untuk sarana mengungkapkan ide, pikiran, perasaan yang dituangkan untuk menciptakan suatu karangan dalam bentuk tulisan. Bagaimanapun dunia kepenulisan tidak dapat dilepaskan dari berbagai sumber informasi yang akan mendukung karier Anda. Anda tentu memerlukan berbagai sumber informasi dan referensi, untuk memantapkan karier kepenulisan, termasuk juga berhubungan dengan sesama penulis yang menjalankan bisnis penulisan. Namun, memang sangat disayangkan bahwa di Indonesia tidak terdapat asosiasi penulis secara umum, apalagi asosiasi penulis lepas (Independen). Apa yang ada hanyalah komunikasi yang tidak terbentuk dalam sebuah organisasi mapan.

Internet
Anda dapat dengan mudah berselancar di dunia maya untuk mendapatkan informasi tentang bisnis penulisan dengan kata kunci: penulis lepas atau jasa penulisan.

Pelatihan kepenulisan
Pelatihan kepenulisan dapat membantu anda berlatih menulis dengan lebih efektif atas bimbingan seorang fasilitator atau trainer. Beberapa trainer menulis di Indonesia yang cukup terpercaya dan diakui reputasinya di antaranya adalah Andrias Harefa, Edy Zaqeus, Dodi Mawardi, Hernowo, Gola Gong, R. Masri Sareb Putra, Nilna Iqbal, dan Naning Pranoto.

Sebenarnya banyak pelatihan kepenulisan yang diselenggarakan di Indonesia, tetapi terdapat kecenderungan pelatihan diselenggarakan tanpa menyentuh aspek keterampilan itu sendiri. Banyak training menulis justru menonjolkan motivasi menulis tanpa mengajarkan sedikitpun bagaimana teknis memulai dan mengembangkannya.

Anda juga dapat dapat mengikuti berbagai pelatihan kepenulisan yang diadakan berbagai lembaga, seperti berikut ini:
  • Pelatihan bidang penerbitan buku yang diadakan oleh Bidang Pendidikan dan Pelatihan PP atau IKAPI Daerah.
  • Pelatihan penulisan buku maupun penulisan artikal yang diadakan oleh Writer Schoolen.
  • Pelatihan penulisan dan penerbitan buku yang diadakan oleh Trimkom.
  • Profesional Writing Training oleh PT Prakarsa Media
Sumber : buku Karier Top sebagai Penulis

Rabu, 21 Agustus 2019

Sukses Berbisnis Kuliner

Hasil gambar untuk tempat kuliner menarik 
Bisnis kuliner mempunyai segmentasi pasar yang luas membidik hampir semua kalangan dan golongan. Bisnis ini banyak dilirik oleh sebagian pebisnis karena didasari oleh segmentasi pasar yang luas dan tingkat konsumsi masyarakat yang tinggi. Bagi Anda yang saat ini akan atau sedang menjalankan bisnis kuliner, berikut adalah tips sukses memulai bisnis kuliner.
Sebuah konsep menarik menjadi nilai tambah di dalam pebisnis. Tidak terkecuali bisnis kuliner, Maka, sebelum memutuskan untuk membuka bisnis kuliner sebaiknya anda memikirkan konsep semenarik mungkin dan usahakan konsep tersebut original yang berbeda dari bisnis kebanyakan. Konsep menarik tidak hanya mencakup pada rasa masakan, tetapi juga tampilan. Bahkan mulai dari pemilihan tempat dan ornamen unik yang dapat memikat pembeli.

Target pasar sama dengan penyesuaian jenis makanan dengan kantong para konsumen. Sebagai contoh jika Anda membuka bisnis kuliner di area kampus, maka target pasar Anda adalah mahasiswa. jadi Anda dapat membuka tempat makanan dengan harga yang terjangkau dan memiliki fasilitas yang menunjang mahasiswa untuk berlama-lama ditempat anda.

Jangan membuka bisnis yang sama persis dengan bisnis orang lain. Jika mengambil konsep ATM (amati, tiru, modifikasi). Memodifikasi tidak terbatas jangkauannya. Artinya Anda dapat menggabungkan beberapa konsep, tetapi tidak meninggalkan ciri khas dari karakter kuliner Anda.

Lokasi strategis sehingga mudah ditemukan dan dijangkau memang mempunyai keunggulan tersendiri di dalam bisnis kuliner. Idealnya, loksi bisnis di tempat yang ramai aktivitas dan kegiatan memang menguntungkan, karena secara tidak langsung sudah menjadi perhatian orang tanpa Anda promosi besar-besar. Namun jika hal tersebut tidak terjangkau, ada upaya lain yang dapat di tempuh. 

Harga yang terjangkau, sudah tidak asing lagi, perilaku konsumen selalu ingin mendapatkan harga terjangkau tetapi dengan layanan yang maksimal.
Menjaga Reputasi Bisnis, bisnis yang bertahan lama adalah bisnis yang mampu menjaga reputasinya. Tidak terkecuali di bisnis kuliner. 

Ada beberapa risiko yang harus dihadapi oleh pebisnis pemula. Diantaranya adalah 
  • Risiko tidak laku 
  • Risiko bahan baku yang tidak tersedia.
  • Risiko tidak dapat memenuhi pesanan
Usaha kuliner merupakan usaha kompleks dan berhubungan dengan orang banyak. Dalam interaksi itulah dibutuhkan sikap keterbukaan kepada siapa pun, baik pelanggan, karyawan, maupun relasi bisnis, sehingga siapapun yang menemukan kesalahan-kesalahan, harus segera di komunikasikan dengan baik.

Sumber : Buku Kuliner Hits Kekinian 

Senin, 12 Agustus 2019

Metode RDWOS dalam kegiatan survei Akreditasi SNARS

Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit merupakan standar pelayanan berfokus pada pasien untuk meningkatkan mutu dan keselamatan pasien dengan pendekatan manajemen risiko di Rumah Sakit.
Setiap elemen penilaian dilengkapi dengan (R) atau (D), atau (W) atau (O) atau (S), atau kombinasinya yang berarti sebagai berikut :

R=Regulasi, yang dimaksud dengan regulasi adalah dokumen pengaturan yang disusun oleh rumah sakit yang dapat berupa kebijakan, prosedur (SPO), pedoman, panduan, peraturan Direktur rumah sakit, keputusan Direktur rumah sakit dan atau program.
D= Dokumen, yang dimaksud dengan dokumen adalah bukti proses kegiatan atau pelayanan yang dapat berbentuk berkas rekam medis, laporan dan atau notulen rapat dan atau hasil audit dan atau ijazah dan bukti dokumen pelaksanaan kegiatan lainnya.
O=Observasi, yang dimaksud dengan observasi adalah bukti kegiatan yang didapatkan berdasarkan hasil penglihatan/observasi yang dilakukan oleh surveior.
S=Simulasi, yang dimaksud dengan simulasi adalah peragaaan kegiatan yang dilakukan oleh staf rumah sakit yang diminta oleh surveior.
W =Wawancara, yang dimaksud dengan wawancara adalah kegiatan tanya jawab  yang dilakukan oleh surveior yang ditujukan kepada pemilik/representasi pemilik, direktur rumah sakit, pimpinan rumah sakit, profesional pemberi asuhan (PPA), staf klinis, staf non klinis, pasien, keluarga, tenaga kontrak dan lain-lain.

Rabu, 07 Agustus 2019

Survei terfokus pada Akreditasi SNARS 1.1



Survei terfokus pelayanan berisiko tinggi, yaitu bila rumah sakit yang sudah terakreditasi kemudian setelah itu akan menambah pelayanan tinggi risiko yang baru ( Bila rumah sakit yang sudah terakreditasi dan didalamnya sudah ada pelayanan berisiko tinggi maka rumah sakit tersebut dapat/tidak harus mengajukan surveI terfokus untuk pelayanan berisiko tinggi tersebut sesuai dengan kebutuhannya).
Survei terfokus khusus terdiri dari :
     1. Survei terfokus penambahan/perluasan pelayanan lebih dari 20 % ( misal  sebelumnya tempat tidur  ada 100 dan kemudian ditambah menjadi 20 TT atau lebih)
     2. Survei terfokus atas rekomendasi surveior
     3. Survei terfokus berdasarkan laporan masyarakat, instansi pemerintah, media massa/sosial dan lainnya.
     4. Survei terfokus banding (RS mengajukan banding bila keputusan akreditasi dianggap merugikan).

Survei terfokus pelayanan berisiko tinggi
     a. Jenis Survei terfokus pelayanan berisiko tinggi terdiri dari:
     a. 1 Survei terfokus peralatan pelayanan berisiko tinggi terdiri dari ESWL, Hemodialisis, Hiperbarik, Katerisasi Jantung, MRI dan/atau CT Scan, Radiologi Intervensional (masuk dalam Buku Surfok A)      
     a. 2 Survei terfokus sistem pelayanan berisiko tinggi yang terdiri dari 2 kelompok yaitu : ERIA ( Emergency dan Rawat Intensif Anak), HCU, ICU, Luka Bakar, Pelayanan Neonatal, Pelayanan Stroke ( Buku Surfok B). Kemoterapi, Onkologi Radiasi, Pelayanan jantung, Sterilisasi Sentral, Thalasemia, TRB ( Teknologi Reproduksi Berbantu) ( Buku Surfok C).
     b. Surfok pelayanan berisiko tinggi dilaksanakan tersendiri di luar survei akreditasi yang reguler, lama survei 1 ( satu) hari sampai dengan 2 ( dua) hari dengan 2 orang surveior yaitu 1 (satu) orang surveior dan 1 ( satu) orang dari profesi.
     c. Hasil surfok pelayanan berisiko tinggi bagi pelayanan yang baru : 1) tersertifikasi  2) belum tersetifikasi. Dalam hal ini rumah sakit dapat mengajukan remedial setelah dilakukan perbaikan sesuai rekomendasi.
Sumber : Buku Survei Terfokus KARS
Survei terfokus (Surfok) adalah survei langsung yang terbatas dalam lingkup, konten, dan lamanya, dirancang untuk mengumpulkan informasi tentang, suatu masalah, standar, atau elemen penilaian secara spesifik, atau pelayanan yang berisiko tinggi.

Minggu, 05 Mei 2019

Pertimbangan Analisis Risiko dalam Sistem Informasi

Analisis risiko yang diformalisasikan agak terbatas di masa lalu karena memakan banyak tenaga kerja jika dilakukan secara manual. Akan tetapi, ketersediaan dan kecepatan PC telah membuat sistem analisis risiko yang sangat rumit menjadi lebih praktis. Para auditor memiliki kemampuan untuk mengumpulkan data dari berbagai analisis berbeda di banyak bagian perusahaan dan mengubahnya menjadi satu basis data analitis. Jika kontrol yang diuji dibagi ke dalam beberapa kategori (contohnya, kontrol otoritas, kontrol akuntansi, dan kontrol penjagaan), analisis yang luas mungkin menunjukan bahwa lebih banyak lebih banyak kelemahan ditemukan dalam kontrol yang terkait dengan otorisasi daripada dalam kontrol akuntansi atau penjagaan. Hal ini akan mengarah pada pemeriksaan lebih lanjut atas metode-metode yang digunakan perusahaan untuk menetapkan dan mengomunikasikan otoritas.
Bayangkan jika data tersebut dapat juga menunjukan apakah kegagalan yang terjadi merupakan kegagalan kontrol atau kinerja. Jika analisis tersebut menunjukan penyebaran kelemahan dalam kegagalan kontrol dan kategori otoritas, maka ada indikasi bahwa komunikasi otoritas lemah.

Dengan menggunakan teknologi komputer, auditor dapat mengembangkan sejumlah pandangan atas temuan audit untuk membuat rekomendasi bagi perbaikan kontrol. Auditor tersebut juga dapat mengamati kelemahan kontrol berdasarkan cara-cara berikut ini:
  • Berdasarkan metode operasi: kontrol untuk deteksi vs kontrol untuk pencegahan
  • Berdasarkan jenis kontrol: kontrol otoritas vs kontrol penjagaan vs kontrol akuntansi vs kontrol ketaatan
  • Berdasarkan tujuan kontrol: operasi, keuangan atau ketaatan atau gabungan dari semuannya.
  • Berdasarkan gabungan dari karakteristik mana pun di atas
Kemampuan untuk menganalisis alasan yang mendasari masalah kontrol akan memberi auditor kemampuan untuk meningkatkan dan mendukung perusahaan. Hal tersebut akan membantu auditor mengidentifikasi akar permasalahan dan tidak hanya mengidentifikasi "gejala-gejala" yang merupakan hasil sumber permasalahan tersebut. Kemajuan dalam teknologi komputer bagi auditor baru saja dimulai. Masa depan akan membawa peluang sangat besar dalam meningkatkan teknik audit dan produktivitas audit. Auditor akan dapat mengurangi beban kegiatan yang tidak menarik dan berulang-ulang serta dapat membuka bidang kegiatan baru dan memberi kontribusi yang lebih besar bagi perusahaan, atau disebut juga sebagai konser dasar "nilai tambah."

 Sumber : Sawyer's Internal Auditing

Kamis, 02 Mei 2019

Mengelola proyek Audit

Komputer dapat memberikan sumber daya tambahan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses audit. Pertama, komputer dapat menyediakan langkah-langkah audit sesuai prioritasnya untuk memastikan bahwa langkah-langkah yang penting dilakukan terlebih dahulu dan langkah-langkah yang tidak penting dilakukan paling akhir. Komputer dapat memastikan bahwa masalah tingkat kepentingan dibuat oleh manajemen audit, bukan oleh auditor lapangan yang mungkin memiliki prioritas yang berbeda. Pihak manajemen dapat memberi kode langkah-langkah tersebut dengan tingkat prioritas tertentu dan sistem tersebut akan menawarkan semua bagian dengan prioritas tertinggi sebelum langkah tingkat prioritas kedua masuk, dan seterusnya.

Sistem tersebut juga dapat menyediakan daftar kegiatan berjalan untuk membantu auditor memproyeksikan waktu yang dibutuhkan. Jika program audit standar digunakan, sistem tersebut dapat melakukan sesi konsultasi untuk setiap langkah agar dapat membantu auditor mengelola waktu. Sistem tersebut juga memungkinkan auditor untuk memasukan waktu yang digunakan dalam setiap langkah agar dapat membuat data untuk penganggaran waktu bagi audit di masa mendatang.

Beberapa kantor membuat para auditornya untuk secara elektronik mentransmisikan kertas kerja mereka kembali secara teratur. Hal ini memungkinkan supervisor untuk menjawab pertanyaan atau menelaah kemajuan yang dibuat, secara teratur. Beberapa menggunakan peranti lunak pembaruan untuk memastikan bahwa hanya versi yang paling baru saja yang disimpan.

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Rabu, 01 Mei 2019

Integritas Kertas Kerja dan Akuntabilitas Kegiatan yang Dilakukan

Bagian sebelumnya membahas tentang kerentangan manajemen audit dari manupulasi yang dilakukan oleh auditor lapangan. Pertanyaan logis berikutnya adalah, "Perlindungan apa yang ada untuk memastikan integritas kegiatan auditor lapangan?" Di masa lalu, penghapusan kertas kerja akan terlihat jelas. Selain itu, penggunaan cairan penghapus di atas kertas juga akan terlihat jelas. Tidak demikian halnya dengan arsip komputer.

Jika auditor lapangan memberikan kertas kerja yang berisi jadwal dalam bentuk spreadsheet, data dapat diubah tanpa meninggalkan bekas. Jadi, bagaimana auditor lapangan dilindungi dari tuntutan yang harus dihadapinya di masa depan? Password bekerja secara dua arah. Auditor dapat memberikan password keamanan pada kertas kerja yang asli; akan tetapi, harus ada sistem penyimpanan pusat pasword keamanan pada kertas kerja yang asli; akan tetapi harus ada sistem penyimpanan pusat password keamanan pada kertas kerja yang asli; akan tetapi, harus ada sistem penyimpanan pusat password jika mereka membutuhkannya di masa mendatang.

Perlindungan dengan password harus digunakan hanya dalam struktur sel spreadsheet, bukan dalam dokumennya sendiri. Perlindungan pada struktur sel mencegah perubahan data dalam sel dan itu adalah tujuannya. Perlindungan keseluruhan arsip berarti arsip tersebut tidak dapat dibuka tanpa password. Jika lupa paswordnya atau auditor tersebut tidak ada, arsip itu tidak akan dapat dibuka kecuali jika menggunakan program utilitas khusus untuk memecahkan pasword.

Kertas kerja yang telah lengkap dapat disimpan ke CD-R (hanya bisa ditulis sekali, tetapi bisa dibaca berkali-kali) dan CD tersebut termasuk harus dilindungi keamanan fisikny. Selain itu, begitu selesai dilengkapi dan ditelaah, kertas kerja dapat dipindahkan ke area lain di jaringan yang dilindungi.
Beberapa hal harus diperhatikan. Sebagian manajer audit tergantung pada pembuatan tanggal dalam direktori untuk memastikan bahwa arsip-arsip yang asli tidak berubah. Hal ini bukanlah metode yang benar-benar andal.

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Senin, 29 April 2019

Mengelola Proyek Audit

Komputer dapat memberikan sumber daya tambahan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses audit. Pertamisa, komputer dapat menyediakan langkah-langkah audit sesuai prioritasnya untuk memastikan bahwa langkah-langkah yang penting dilakukan terlebih dahulu dan langkah-langkah yang tidak penting dilakukan paling akhir. Komputer dapat memastikan bahwa masalah tingkat kepentingan dibuat oleh manajemen audit, bukan oleh auditor lapangan yang mungkin memiliki prioritas yang berbeda. Pihak manajemen dapat memberi kode langkah-langkah tersebut dengan tingkat prioritas tertentu dan sistem tersebut akan menawarkan semua bagian dengan prioritas tertinggi sebelum langkah tingkat prioritas kedua masuk, dan seterusnya.

Sistem tersebut juga dapat menyediakan daftar kegiatan berjalan untuk membantu auditor memproyeksikan waktu yang dibutuhkan. Jika program audit standart digunakan, sistem tersebut dapat melakukan sesi konsultasi untuk setiap langkah agar dapat membantu auditor mengolah waktu. Sistemt tersebut juga memungkinkan auditor untuk memasukan waktu yang digunakan dalam setiap langkah agar dapat membuat data untuk penganggaran waktu bagi audit di masa mendatang.

Beberapa kantor membuat para auditornya untuk secara elektronik mentrasmisikan kertas kerja mereka kembali secara teratur. Hal ini memungkinkan supervisor untuk menjawab pertanyaan atau menelaah kemajuan yang dibuat, secara teratur. Beberapa menggunakan peranti lnunak pembaruan untuk memastikan bahwa hanya versi yang paling baru yang disimpan.

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Minggu, 28 April 2019

Integritas Program Audit

Integritas program audit adalah perhatian yang lebih utama dalam lingkungan electronik daripada lingkungan manual. Dalam lingkungan manual, program digambar dan disetujui oleh manejer audit. Jika sebuah program standar digunakan, masternya akan disalin. Jika auditor lapangan memutuskan untuk mengeluarkan sebuah langkah, pemindahan tersebut harus ditandatangani atau sebagian dari halaman yang dicetak harus dipotong. Perubahan semacam ini cenderung agak jelas.

Terdapat beberapa alat yang tersedia untuk melihat bahwa program yang disetujui berjalan penuh atau kegiatan yang tidak lengkap diidentifikasi. Salah satu metodenya adalah penggunaan sistem basis data dengan pasword keamanan untuk mengelola program tersebut. Program audit tersebut dimasukan ke dalam basis data yang didesain untuk tujuan ini sementara fungsi load dan delete berada di bawah password keamanan. Hal ini mencegah auditor lapangan atau orang lain menghapus atau memodifikasi langkah manapun.

Metode kedua adalah dengan menempatkan program audit dalam arsip read-only. Auditor lapangan dapat membaca arsip-arsip tersebut tetapi tidak dapat mengubah atau menghapus. Hal ini kurang disukai karena kemampuan untuk memasukan referensi kertas kerja ke program audit akan hilang. Efisiensi hilang dengan adanya keamanan, karena varians harus diselesaikan melalui kegiatan yang dilakukan setelah kegiatan di lapangan.

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Kombinasi Maninframe dan Komputer Pribadi

Sumber daya utama dalam audit adalah koneksi mainframe atau j
komputer jaringan atau minikomputer ke PC yang memungkinkan auditor mengekstraksi data dari mainframe dan bekerja dengan data tersebut melalui komputer milik auditor tersebut. Beberapa auditor telah terbiasa menggunakan peranti lunak umum (generalized audit sofware-GAS) untuk mendapatkan data dalam bentuk laporan tercetak. Hal tersebut adalah langkah maju yang besar bagi auditor. Perpindahan banyak data dari mainframe ke PC adalah langkah maju yang besar bagi auditor. Perpindahan banyak data dari mainframe ke PC adalah kemajuan yang menyaingi atau melebihi GAS sebagai kemajuan dalam efisiensi serta efektivitas audit.

Metode download dalam jumlah besar tidak mencoba untuk menggunakan mainframe agar dapat mengklasifikasikan, mempelajari, atau menganalisis data. Ekstraksi dari mainframe adalah bagian yang paling banyak memakan waktu dari proses tersebut. Oleh sebab itu, para auditor menggunakan GAS mereka untuk menentukan semua field yang dapat ditemukan dalam catatan data. Kemudian field yang dibutuhkan dapat diekstraksi serta proses pembuangan massal download data dilakukan ke PC. Semua pengurutan, klasifikasi, dan analisis dilakukan dalam PC auditor. Hal ini biasanya dilakukan dalam peranti lunak spreadsheet, basis data, atau analisis. Di dalam kasus lainnya, auditor menggunakan kelebihan mainframe untuk mengekstraksi catatan untuk analisis melalui sistem milik auditor.

Sumber : Sawyer's Internal Auditing

Jumat, 26 April 2019

Peranti Lunak Pemindai dan Optical Character

Salah satu mimpi buruk auditor adalah mengetik informasi yang didapat selama audit. Dahulu jawabannya adalah pergi ke tempat fotokopi terdekat yang berakibat semakin bertumpuknya arsip kertas. Auditor yang sensitif dengan lingkungan akan menganggap hal ini sebagai "pemborosan." Jika departemen audit harus berubah ke arah operasi audit tanpa kertas, departemen tersebut harus menemukan cara yang efisien untuk menangkap informasi dari luar ke dalam komputer auditor.

Para auditor membutuhkan buku petunjuk mengenai kebijakan dan prosedur dalam arsip komputer mereka agar dapat dirujuk dengan mudah. Mereka juga membutuhkan bahan rujukan dari GAAP dan ketentuan hukum, yang bisa diakses dengan mudah. Dalam beberapa kasus, seperti untuk buku petunjuk kebijakan, arsip-arsipnya mungkin berada dalam komputer perusahaan karena dibuat dalam aplikasi word processing oleh departemen lainnya. Auditor dapat meminta salinan dari arsip-arsip ini untuk dapat digunakan oleh auditor tersebut.

Dalam banyak kejadian, auditor tidak memiliki akses ke arsip word processing atau spreadsheet yang asli dan alternatifnya adalah pekerjaan melelahkan untuk mengetik informasi itu ke dalam komputer. Teknologi modern telah mengatasi masalah tersebut. Pemindai (scanner) tersedia untuk "membaca" berbagai dokumen dan memasukannya ke dalam komputer sebagai ganti mengetik. Para auditor menggunakan teknologi ini setiap hari untuk menggantikan mesin fotokopi tradisional.

Terdapat dua jenis pemindai. Pertama adalah pemindai datar (flatbed). Pemindai ini tampak seperti versi mini mesin fotokopi. Dokumen yang akan dikopi dimasukan ke dalam plat kaca datar dan sebuah sumber cahaya akan berjalan ke depan dan ke belakang di dalamnya. Ketika cahaya lewat, gambar elektronik diambil dan dimasukan ke komputer sebagai dokumen "gambar." Gambar tersebut dapat disimpan atau di-scan ke dalam komputer dengan peranti lunak optical character recognition-OCR (pengenal karakter optik).

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Kamis, 25 April 2019

Peranti Lunak Manajemen Proyek Audit

Setiap auditor yang pernah bertanggung jawab dalam proyek audit bertindak sebagai manajer proyek. Proyek audit yang umum terdiri atas beberapa atau semua kegiatan berikut ini:

  • Menelaah laporan audit dan kertas sebelumnya tentang subjek audit ini.
  • Menetapkan sumber daya staf yang dibutuhkan untuk audit ini
  • Membuat program kegiatan audit.
  • Membuat penugasan personel.
  • Melakukan kesepakatan awal dengan klien
  • Membuat rencana perjalanan dan menginap
  • Mengawasi kegiatan di lapangan
  • Menelaah kertas kerja dan membuat catatan telaah
  • Membuat draft laporan (secara terus-menerus)
  • Menindaklanjuti untuk melihat bahwa catatan penelaahan telah diproses.
  • Mendiskusikan draf laporan dengan pihak manajemen klien.
  • Menyelesaikan laporan.
  • Mengirim laporan ke klien
  • Mengadakan pertemuan dengan klien
  • Menyimpan dalam arsip kertas kerja.
Semua kegiatan ini harus dilakukan dalam urutan yang benar jika menginginkan proyek tersebut efektif dan efisien. Pengaturan perjalanan tidak dapat dilakukan sampai penetapan staf atas setiap kegiatan diketahui dengan pasti. Kesepakatan awal tidak dapat dilakukan dengan klien sampai tanggalnya ditentukan. Tanggal tidak dapat ditentukan sampai staf dan ketersediaan mereka telah dipastikan.

Proses mengurutkan kegiatan ini adalah hal yang sangat penting. Kegiatan-kegiatan yang harus dilakukan terlebih dahulu-disebut sebagai pendahulu (predecessor)-harus dilengkapi sebelum kegiatan selanjutnya-disebut sebagai penerus (successor)-dapat dilakukan. Didalam manajemen proyek klasik, hubungan antartugas ini dipetakan dalam diagram proyek.

Manajer proyek yang berpengalaman tahu bahwa urutan bukanlah satu-satunya masalah. waktu juga merupakan masalah dan biasanya merupakan masalah terbesar. Proyek pada umumnya memiliki dua batasan waktu :
  1. Waktu sumber daya adalah jumlah total semua waktu personal yang ditugaskan dalam proyek tersebut
  2. Waktu yang lewat adalah waktu kalender dari awal proyek hingga akhir proyek.
Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Rabu, 24 April 2019

Menggunakan Komputer Pribadi dalam Audit

Cepatnya perubahan teknologi telah berpengaruh pada praktik audit dan aspek lain dari perusahaan. Penggunaan PC, laptop, peralatan genggam, dan perlengkapan Internet lainnya tampaknya makin banyak dari hari kehari. Bukanlah hal yang dibuat-buat untuk mengatakan bahwa PC dan peranti lunak yang digunakan dalam berbagai perlengkapan tersebut membentuk salah satu perubahan yang paling signifikan dalam pelaksanaan kegiatan audit rutin di sejarah profesi tersebut. Peralatan ini menawarkan peluang untuk menyatukan teori dan praktik melalui alat yang efisien dan efektif.

PC digunakan untuk pembelajaran, pengujian audit, dokumentasi, manajemen proyek audit, akses ke informasi, penulisan, presentasi dan sejumlah aplikasi lainnya. Hal yang paling penting adalah, PC membawa pengetahuan para ahli ke dalam lapangan, sehingga kegiatan lapangan auditor dapat disatukan dengan pengetahuan ahli. 

Jenis-jenis komputer pribadi
Salah satu dari isu utama yang coba untuk ditangani oleh para auditor adalah jenis PC yang seharusnya mereka gunakan. Hal ini sering kali mengarah ke pembahasan nama merek, identifikasei prosesor, serta kecepatan kerja. Kadang hal tersebut menjadi lomba tentang siapa yang memiliki PC paling "cangguh." Pengguna lainnya akan berkata bahwa mereka sedang menunggu kemajuan teknologi selanjutnya; mereka mengkhawatirkan keusangannya.Terdapat sejumlah hal yang tidak dapat dipungkiri apa yang harus di ingat oleh auditor.

Lingkungan Operasi 
Lingkungan operasi komputer auditor lebih penting daripada kecepatannya. Lingkungan operasi akan menentukan seberapa cepat auditor memproses hasil, dan kecepatan hasil lebih penting daripada kecepatan komputer itu sendiri. Lingkungan operasi merupakan faktor yang mudah digunakan. PC menjadi semakin canggih dalam hal kemampuannya untuk merespons kebutuhan para pengguna kondisi ini umumnya disebut sebagai memudahkan pengguna (user friendly). Tiga karakter yang telah menggerakan peningkatan produktivitas pengguna adalah, multitugas, interaksi aplikasi, dan gruphic user interface (GUI)

Sumber : Buku Sawyer's Internal Auditing

Senin, 15 April 2019

Peningkatan Penggunaan Prosedur Analitis dan Sistem Ahli di Seluruh Perusahaan dan Sistem Real-time

Dengan adanya sistem perusahaan secara menyeluruh dan sistem real-time lainnya yang secara ketat saling berhubungan, auditor internal dan/atau manajemen harus semakin banyak menggunakan prosedur analitis berdasarkan real-time. Risiko kesalahan material atau ketidakberaturan yang dapat terjadi dalam kerangka waktu penyusunan harus dievaluasi secara hati-hati, misalnya, bisakah seorang staf memasukan penjualan fiktif untuk membeli barang dari pemasok dan pengirimannya kembali serta mengkredit ke akun khusus? Ini dapat terjadi dalam waktu yang singkat, dalam hitungan jam atau hari, dan staf tersebut sudah jauh melarikan diri sebelum seseorang mengetahuinya.

Survei yang baru-baru ini dilakukan oleh Manufacturers Alliance MAPI menunjukan bahwa dari 106 perusahaan, 76 persen sedang meng-install minimal satu modul sistem seluruh perusahaan. Dari perusahaan yang menyatakan sedang atau telah meng-install peranti lunak, 84 persen menyatakan bahwa audit internal tidak dilibatkan dalam memilih vendor peranti lunak. Lebih dari 30 persen dari 69 yang memberikan respons, menyatakan kurang puas dengan lingkungan kontrolnya. 

Selain itu, perlu ada pengawasan berkala untuk aktivitas yang tidak normal. Misalnya, penggunaan sistem secara ekstensif setelah jam kerja 'normal' dapat menjadi indikasi masalah potensial. Sama halnya, penjualan yang dicatat oleh personel penjualan di pantai timur pada malam hari dapat menjadi indikasi adanya seseorang yang mencatat penjualan fiktif. Prosedur analitis lainnya dapat melibatkan perbandingan penjualan seorang tenaga penjual untuk waktu tertentu. Meskipun prosedur analitis seperti ini dapat  dilakukan oleh perusahaan sebelum menghadopsi sistem real-time secara ketat, namun setelah adopsi sistem harus dijalankan secara reguler dalam periode waktu yang singkat untuk mengidentifikasi isu-isu/masalah-masalah potensial tepat waktunya.

Sistem ahli (expert system) adalah aplikasi komputer yang terdiri atas berbagai peraturan yang menginterpretasikan data input dengan cara yang sama dengan seorang ahli mengiterpretasi data jika ahli tersebut ada di tempat audit. Sistem ahli memastikan interprestasi data secara konsisten.

Sumber : Sawyer's Internal Auditing